Ta'lim Ba'da Isya
đź“ŤMasjid Abu Bakar Ash-Shiddiq
Ust. Ilswar Alsi, S.Si., M.Si
Tadabbur Surah Al-Qadr (97)
Ayat 1: Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Qur'an) pada malam Lailatul Qadar.
* Seluruh Al-Qur'an diturunkan dari Lauhul Mahfuz ke langit dunia pada malam Lailatul qadar, lalu diturunkan secara berangsur-angsur. Surah pertama yang diturunkan adalah Al-Alaq ayat 1-5.
* Malam kemuliaan disebut malam Lailatul qadar: malam itu ditetapkan takdir untuk satu tahun ke depan; malam itu yang mengandung kemuliaan/keagungan, salah satunya diturunkan Al-Qur'an
* Sebab mendapatkan rahmat Allah SWT adalah dengan mendengarkan Al-Qur'an. Bukan perkataan biasa tapi Kalamullah (perkataan Allah SWT).
* Diantara amal yang utama di malam Lailatul qadar adalah banyak berinteraksi dengan Al-Qur'an (membaca, menghafal)
Ayat 2: Dan tahukah kamu apa malam kemuliaan itu?
* Adanya malam kemuliaan pada bulan Ramadhan
Ayat 3: Malam kemuliaan itu lebih baik dari pada seribu bulan.
* Pahala amal pada malam itu lebih banyak dan lebih utama dari 1000 bulan atau 83 tahun + 4 bulan tanpa Lailatul qadar. Amalan seperti perbanyak sholat. Motivasi diri dalam sholat (jika sholat yang dilakukan dengan durasi lama), karena di dalamnya terdapat sabar yang akan menghapuskan dosa-dosa sebelumnya. Banyak berdoa kepada Allah SWT: malam mustajab, waktu mustajab, doa mustajab. Diantara 3 doa yang tidak tertolak: doa orang tua, doa musafir dan doa orang terzolimi.
* Banyak berdoa untuk kebaikan Ummat.
Ayat 4: Pada malam itu turun para malaikat dan Ruh (Jibril) dengan izin Tuhannya untuk mengatur semua urusan.
* Semua malaikat turun ke Bumi pada malam itu secara silih berganti yang dipimpin oleh malaikat Jibril. Jumlah mereka seperti kerikil-kerikil kecil yang ada di bumi.
* Malaikat turun untuk mengatur semua urusan termasuk takdir, rejeki, ajal.
* Malaikat adalah makhluk Allah yang makhsum, melakukan perbuatan atas izin Allah dan selalu melakukan ketaatan kepada Allah.
* Para malaikat sangat ingin berjumpa dan rindu dengan hamba-hamba Allah SWT pada malam kemuliaan tersebut.
* Malaikat ingin beribadah ke bumi, di mana ibadah tersebut tidak terdapat di langit tapi hanya terdapat di bumi.
Ayat 5: Sejahteralah (malam itu) sampai terbit fajar.
* Malam itu penuh dengan salam
* Malaikat menyampaikan salam kepada hamba-hamba Allah yang menghidupkan Qiyamul Lail pada bulan tersebut.
* Penuh dengan kesejahteraan, penuh rahmat, keberkahan.
* Malam itu sangat terbatas, terjadi hingga terbit fajar kedua. Sangat rugi melewatkan malam tersebut.
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjzFOQ5oSRbopsLrosnUj61iXdy7t-w3wTmMMdiQvZWTSD-gikJ_t6kpHOtNPkENvuAy9zc_4Z9y4_4tkEJdKDbY9jtq6WDJqm5YC56rw6XQvY3C4eTqYJ_j9BiFPPKzybcvRmP2PFNNhA/s320/photo_2019-05-28_09-10-09.jpg)
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj4JvFzc8kuA26IUPyZ0rM4oMtyJlW0LfYTq6bOpBf5dKZKb8q65A1Wtse-Pkc3BV-KBfi0nl3nkS6f4PrVTUDQEWQSSD72o71vlHmjKM8Uflo6U9bthgwZw9MxdaMMCUEJRI7_AWm-drU/s320/photo_2019-05-28_09-10-29.jpg)
Semoga kita semua mendapatkan kemuliaan di malam Lailatul Qadar, Aamiin allahumma aamiin 🙏💙
Tidak ada komentar:
Posting Komentar